SDIT SUFAROOUL AKHYAR Butuh Perhatian Pemerintah Dan Dermawan

0
61 views
BARU

Trendfokus.Com– Sekolah Dasar Ibtidayyah (SDIT SUFAROOUL AKHYAR)  Jalan Lintas SP 2 Penarik Desa Maju Makmur, Kecamatan Penarik, Kabupaten Mukomuko yang berdiri sejak Tahun 2020 dan berada bawah naungan Yayasan Daarul Qolam Mukomuko sangat membutuhkan perhatian Pemerintah dan para Darmawan. SDIT SUFAROOUL AKHYAR memiliki 1 untuk rungan belajar dan 1 ruangan  Kantor.

Ketua Yayasan Daarul Qolam Basuki Rahmad  mengatakan bahwa fasilitas yang dimiliki SDIT SUFAROOUL AKHYAR sangatlah kurang, baik dari fasilitas gedung maupun fasilitas belajar lainnya

“Karena muridnya sudah mulai bertambah maka sistim belajarnya gantian, sebagian belajar dalam kelas dan sebagian main di luar sambil belajar, jadi fasilitas ruang belajar yang baik sangat menunjang terlaksananya proses belajar mengajar yang maksimal,” kata Rahmad

Basuki Rahmad juga menjelaskan tujuan dibangunnya Sekolah ini adalah

  1. Mewujudkan peserta didik yang memiliki kepribadian islami dan mencintai Al-Qur’an
  2. Menumbuhkembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang cerdas, kreatif, berbudi pekerti luhur serta bermanfaat bagi bangsa dan negara
  3. Mewujudkan suasana dan lingkungan sekolah yang aman, tentram dan menyenangkan

” Program unggulan di Yayasan ini adalah mengaji dan menghafal Al-Quran,” jelasnya

Ketua Yayasan berharap bagaimana Pemerintah yang terkait melirik dan membantu supaya kedepannya bisa berkembang walaupun ini adalah sebuah Yayasan.

Kepala SDIT SUFAROOUL AKHYAR Zulvi Masruroh, S.Pd menambahkan, bahwa siswa mencapai 25 orang Siswa, ” Selain gedung yang kurang baik, kami juga mengalami kendala kekurangan buku panduan, dan belum bisa bergabung dengan SDIT lainnya,” tambahnya.

Sebagai solusi, pihak Yayasan Cuma mengandalkan  uang SPP dari murid yang seiklasnya dan tidak dipatok jumlah, selain itu dukungan Masyarakat sekitar juga sangat luar biasa dengan dibuktikan banyak masyarakat yang memberikan sumbangan kepada pihak Yayasan, dan pada sorenya  SDIT SUFAROOUL AKHYAR digunakan untuk belajar MDA.

“selaku Ketua Yayasan dan segenap Dewan Guru dan Pengurus SDIT SUFAROOUL AKHYAR sangat berharap bantuan dari Pemerintah Kabupaten Mukomuko dan segenap para Dermawan yang mau menyisihkan sebagian hartanya untuk membantu membangun bangunan SDIT SUFAROOUL AKHYAR menjadi yang lebih baik.” Harapnya. bias dengan menghubungi Kepala Sekolah SDIT SUFAROOUL AKHYAR 0853 6700 9790

VISI DAN MISI DAN TUJUAN PENDIDIKAN

  • VISI

Menjadi sekolah islam pilihan dalam mencetak generasi yang berkualitas dan berakhlak mulia

  • MISI
  1. Menumbuhkan kepribadian islami dan cinta Al-Qur’an
  2. Mengembangkan potensi siswa untuk menjadi manusia yang cerdas, kreatif, dan bermanfaat bagi lingkungan, bangsa dan tanah air
  3. Menciptakan suasana dan tempat belajar yang aman dan menyenangkan

DATA PENDIRI :

  1. Badan Pembina
    • Ketua                 : Kusnan
  2. Badan Pengurus
    • Ketua                : Basuki Rahmad
    • Wakil Ketua      : Nazwar Alwi
    • Sekretaris         : Taufiq
    • Bendahara        : Tintin Rahmawati
  3. Badan Pengawas :
    • Ketua                 : Ninik Nur’aini

DATA GURU DAN STAFF

No Nama Pendidikan Terakhir Asal Sekolah Ket
1 Zulvi Masruroh, S.Pd S1 Pendidikan Fisika Universitas Bengkulu Kepala Sekolah
2 Habibah Karimah D3 Takmili Lipia Jakarta Guru
3 Supriyadi, S.Hum S1 Sastra Inggris Universitas Diponegoro Guru
4 Amirudin Hidayat Sma Ma Al-Iman Guru Pengabdian
5 Khairul Hidayah Sma Ma Al-Iman Guru Pengabdian
6 Hevi Nurainingsih Sma Ma Miftahul Ulum TU
7 Ansori Sma Smu Muhammadiyah Penjaga Sekolah

 DATA SISWA ANGKATAN PERTAMA

  • NAMA : KELAS 1 AR-RAHMAN
  • JUMLAH : 8 SISWA ( 5 PUTRA DAN 3 PUTRI )
  1. Abizar Ramadhan
  2. Arviko Prtama
  3. Nathan Muafi Saputra
  4. Septa Ardiyanto
  5. Tiara Candra Kirana
  6. Wildan Abdul Jabar
  7. Zahira Ayu Aprilia
  8. Zahra Aulia

 

 

Redaktur : Toha Putra